TB NETBible YUN-IBR Ref. Silang Nama Gambar Himne

  Boks Temuan

Bilangan 11:28

Konteks
11:28 Maka menjawablah Yosua bin Nun, u  yang sejak mudanya menjadi abdi v  Musa: "Tuanku Musa, cegahlah mereka! w "

Bilangan 13:8

Konteks
13:8 dari suku Efraim: Hosea bin Nun; n 

Bilangan 13:16

Konteks
13:16 Itulah nama orang-orang yang disuruh Musa untuk mengintai o  negeri itu; dan Musa menamai Hosea bin Nun p  itu Yosua. q 

Keluaran 17:9

Konteks
17:9 Musa berkata kepada Yosua 1 : w  "Pilihlah orang-orang bagi kita, lalu keluarlah berperang melawan orang Amalek, besok aku akan berdiri di puncak bukit itu dengan memegang tongkat x  Allah di tanganku."

Ulangan 3:28

Konteks
3:28 Dan berilah perintah j  kepada Yosua, kuatkan dan teguhkanlah hatinya, k  sebab dialah yang akan menyeberang l  di depan bangsa ini dan dialah yang akan memimpin mereka sampai mereka memiliki negeri yang akan kaulihat itu.

Ulangan 31:7-8

Konteks
31:7 Lalu Musa memanggil Yosua dan berkata z  kepadanya di depan seluruh orang Israel: "Kuatkan dan teguhkanlah hatimu, sebab engkau akan masuk bersama-sama dengan bangsa ini ke negeri yang dijanjikan TUHAN dengan sumpah kepada nenek moyang mereka untuk memberikannya kepada mereka, a  dan engkau akan memimpin mereka sampai mereka memilikinya. 31:8 Sebab TUHAN, Dia sendiri akan berjalan di depanmu, Dia sendiri akan menyertai b  engkau, Dia tidak akan membiarkan engkau dan tidak akan meninggalkan engkau 2 ; c  janganlah takut dan janganlah patah hati."

Ulangan 31:23

Konteks
31:23 Kepada Yosua bin Nun diberi-Nya perintah, k  firman-Nya: "Kuatkan dan teguhkanlah hatimu, l  sebab engkau akan membawa orang Israel ke negeri yang Kujanjikan dengan sumpah kepada mereka, dan Aku akan menyertai engkau."

Ulangan 34:9

Konteks
34:9 Dan Yosua bin Nun penuh dengan roh kebijaksanaan, c  sebab Musa telah meletakkan tangannya ke atasnya. d  Sebab itu orang Israel mendengarkan dia dan melakukan seperti yang diperintahkan TUHAN kepada Musa.
Seret untuk mengatur ukuranSeret untuk mengatur ukuran

[17:9]  1 Full Life : YOSUA.

Nas : Kel 17:9

Orang yang dipilih untuk menggantikan Musa selaku pemimpin Israel muncul untuk pertama kalinya dalam kisah Alkitab. Yosua artinya "Tuhan menyelamatkan" atau "Yahweh adalah Juruselamat"; bentuk Yunaninya adalah "Yesus"

(lihat cat. --> Mat 1:21).

[atau ref. Mat 1:21]

Dengan tepat, orang yang kemudian akan menaklukkan Kanaan tampil untuk pertama kali dalam peranan militer. Dalam pemeliharaan-Nya, telah mempersiapkan dia untuk peperangan melawan bangsa-bangsa Kanaan di kemudian hari.

[31:8]  2 Full Life : TIDAK AKAN MEMBIARKAN ENGKAU DAN ... MENINGGALKAN ENGKAU.

Nas : Ul 31:8

PB menerapkan janji ini kepada semua orang yang dengan sungguh-sungguh menerima Kristus sebagai Tuhan dan Juruselamat (Ibr 13:5).

  1. 1) Orang percaya diyakinkan bahwa jikalau mereka mengasihi Allah di atas segala sesuatu dan tergantung kepada-Nya dan bukan kepada jaminan materiel, Tuhan tidak akan membiarkan atau meninggalkannya, tetapi akan menjadi penolong mereka (bd. 1Raj 8:57; Yak 1:5;

    lihat cat. --> Mat 6:30;

    lihat cat. --> Mat 6:33).

    [atau ref. Mat 6:30,33]

  2. 2) Karena janji ini, kita harus menjadi "kuat dan teguh" (ayat Ul 31:6), bertahan dalam ujian, melawan pencobaan, percaya kepada Tuhan, dan menaati Dia sepenuhnya.



TIP #15: Gunakan tautan Nomor Strong untuk mempelajari teks asli Ibrani dan Yunani. [SEMUA]
dibuat dalam 0.04 detik
dipersembahkan oleh YLSA